
Jombangkab.ngoro. Selama dua hari, tanggal 22 dan 23 April 2025, Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Jombang bekerja sama dengan UNIPDU, Pemerintah Kecamatan Ngoro dan Pemerintah Desa Pulorejo, menyelenggarakan Sosialisasi Sertifikasi Produk Halal Bagi Pelaku Usaha Mikro di Kabupaten Jombang.
Acara yang dihadiri secara pribadi oleh Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Jombang ini bertempat di Balai Desa Pulorejo, Kecamatan Ngoro.
Selain sosialisasi, dalam acara ini juga dilaksanakan pendampingan pengurusan NIB dan Sertifikat Halal.